Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2017

Pentingkah Organisasi Bagi Mahasiswa.?

Gambar
IstiqlalBlog- Mahasiswa adalah pewaris tahta para aktor kemerdekaan Indonesia sebagai penerus Bangsa. Oleh karena itu mahasiswa harus sadar akan tugas dan fungsinya yaitu sebagai agent of change, social control, moral force dan iron stock. Mahasiswa sebagai agent of change sesuai dengan peran dan fungsinya mahasiswa harus mampu menjadi aktor utama dalam memberi contoh dan mampu menjadi pengontrol bagi perubahan yang terjadi di lingkungannya. Agar mahasiswa mampu menjadi insan akademis, pencipta, pengabdi, yang bernafaskan islam dan bertanggung jawab atas terwujudnya masyarakat adil dan makmur yang di ridhoi Allah. Upaya untuk mewujudkan hal tersebut mahasiswa membutuhkan wadah untuk meningkatkan kemampuan memimpin dan berkomunikasi dan ini hanya didapatkan dengan ikut serta secara aktif dalam organisasi apapun bentuknya baik intra maupun ekstra. Organisasi memberikan ruang bagi mahasiswa untuk mengeksplore keterampilan, kreatifitas, serta bakat mahasiswa yang hal itu tak bisa d...

Mengembalikan Khitah HMI untuk Kader Umat dan Bangsa - Program PPPA

Gambar
IstiqlalBlog- Dalam rangka meningkatkan kualitas lima Insan Cita HMI bagi para kader HMI Komisariat Istiqlal UIM, Ka.Bid PPPA melaksanakan salah satu program hariannya berupa kajian. kajian yang di format dengan sistem diskusi bertemakan "Mengembalikan Khitah HMI untuk Kader Umat dan Bangsa". "Tema ini sengaja saya angkat untuk menguatkan eksistensi kader (Read: Kom. Istiqlal UIM) yang sudah jauh dari tujuan awal HMI di dirikan, serta peran dan fungsi HMI. banyak kader yang hanya bangga dengan identitas ke-HMI-annya saja, sok-sok fanatik tapi tidak jelas arah dan tujuannya dalam ber-HMI", ujar Kanda Zawaidul Anam selaku Ka.Bid PPPA. Kajian ini dilaksanakan hari Minggu Sore di Mushala Al-Rohman milik Komisariat Istiqlal dengan pemateri Kakanda Kholid Efendi mantan Ka.bid PPPA pada periode 2013/2014. selain para kader Himpunan dalam kajian ini juga di hadiri oleh beberapa Mahasiswa Baru dari Universitas Islam Madura. Kakanda Kholid Efendi dalam kajian te...

Rekontruksi Paradigma Mayoritas Mahasiswa

Gambar
IstiqlalBlog - Paradigma adalah pola pikir atau kerangka berpikir yang sudah tertanam dalam diri seseorang yang relatif lama ( M indset). Contoh kecil: O rang yang bekerja kantoran dengan gaji pas-pasan, yang ada dalam benak kebanyakan orang “dia hebat, kaya dan sukses”, sedangkan petani yang mempunyai banyak hewan ternak dan kebun yang luasnya puluhan hektar, yang ada di benak mereka “dia miskin, pekerjaannya ketinggalan jaman dan tidak bergengsi”.   Coba kita perhatikan sejenak, kehidupan di dunia kampus sekarang, kalau kita tarik ke masa lalu dan kita bandingkan, maka kita akan dapatkan beberapa pergeseran, yang secara signifikan berubah haluan dari beberapa hal-hal yang bernilai positif ke hal hal yang berbau negatif, belum lagi mahasiswa yang beranggapan bahwa kampus yang terkenal dan besar dengan bangunannya yang mentereng, itu sangat menentukan kesuksesan mereka, padahal kenyataannya tidak demikian, banyak mahasiswa bergelar sarjana bahkan magister yang   lulu...

Yuk Daftar HMI

Gambar
IstiqlalBlog - Apa kabar para mahasiswa baru Universitas Islam Madura?  Selamat kalian sekarang sudah resmi menjadi mahasiswa di kampus hijau Universitas Islam Madura setelah melalui beberapa proses agar kalian bisa lulus dan diterima di kampus UIM. kalian harus mengikuti beberapa tes, mulai dari tes tulis sampai harus mengikuti masa-masa orientasi yang sangat melelahkan, tapi jangan pernah patah semangat karena kelelahan, karena lelah pada waktu orientasi itu masih proses awal untuk kalian, kalian masih akan menemukan banyak kelelahan lain pada saat kalian nanti sudah aktif di perkuliahan. Kalian akan bertemu banyak tugas, dan dosen-dosen yang metode mengajarnya berbeda-beda. Mungkin ucapan selamatnya saya selesaikan dulu karena pada tulisan saya kali ini saya tidak hanya ingin mengucapkan selamat bagi kalian, tapi saya juga akan memperkenalkan sebuah organisasi yang menurut saya organisasi ini sangat perlu untuk kalian ikuti, yaitu HMI atau Himpunan Mahasiswa Islam. ...

Bersabarlah.!!!

Gambar
IstiqlalBlog - Persaudaraan adalah sebuah kata yang sangat berarti dalam sebuah ikatan. Entah itu dalam kekeluargaan atau dalam persahabatan. Namun pada kenyataannya hari jargon yang selalu menjadi pengikat antara satu dengan yang lainnya sudah mulai hilang, karena pada hakikatnya sudah mulai luntur akan arti persaudaraan itu sendiri. Persaudaraan adalah hubungan sosial yang mengikat. Tidak sedikit orang mampu memahami yang namanya persaudaraan. Bahkan masih banyak dinamika-dinamika yang selalu menjadi pembatas antara sesama yang terikat dalam persaudaraan itu. Ketika diri menyadari bahwa betapa pentingnya hidup bersaudara yang ada dilingkaran ini. Mungkin akan banyak canda tawa dan senyum yang akan terlukis disetiap langkah dan hari-harinya. Persaudaraan memberikan makna yang sempit, bukan berarti sempit dalam artian. Akan tetapi sempit dalam bahasa saja, pada kenyataannya persaudaraan itu luas dalam makna. Perlu memang bahwa didalam persaudaraan yang selama ini terjalin dengan ko...

Save Rohing

Gambar
IstiqlalBlog - Selamat malam Rohingya...... Apa kabar denganmu? Selamat malam Dunia???? Masihkah kau tertidur lena? Tak usikkah kau dengan jeritan mereka Tak geramkah kau dengan kekejian mereka. Dengan kejamnya memperkosa dan membantai makhluk-makhluk tak berdosa sementara kau berdiam diri bak orang buta dan tuli. Dunia...... Bangunlah.... Halamanmu banjir darah Sementara terasmu hangus terbakar kobaran api dari tubuh tak berdaya. Dengan angkuhnya berlakon merampas hak kewenangan tak berprikemanusiaan hanya karna rakusnya nafsu birahi. Tuhan..... Aku tak berdaya. Aku hanya bisa diam melihat saudaraku di bantai. Tuhan... Ampuni aku, jangan hukum aku Selamatkan saudaraku di rohingya. Selamat malam rohingya Jangan menangis saudaraku Tuhan sedang mengujimu. Bersabarlah saudaraku jangan kau putus tali-NYA Esok matahari akan datang memelukmu. Penulis : Mamluatul Islahiyah              Kohati UIM

Andai aku mampu.!!!

Gambar
IstiqlalBlog - Andai aku mampu berbicara.! Memberi nasehat pada sekelompok orang yang kurang sadar. Pada hakikatnya bahwa dia harus berjalan Menuju rumah perjuangan Andai aku mampu berbicara.! Sudah ku hiasati mereka Dengan permohonan, agar mampu memberi perubahan Pada diri masing-masing yang berjuang Andai aku mampu berbicara.! Membisikkan semangat pada diri disetiap pribadi pejuang Tertanamlah semangat perjuangan Untuk pribadi yang kian rela menyibukkan Tanpa ada penyadaran Andai aku mampu berbicara.! Mampu berbicara Berbicara pada setiap jiwa para pejuang Andai aku mampu berbicara.! By: Imam Hafas

Seruan Kohati ku

Gambar
Wahai kau Kohati.... Kau adalah wanita hebat Kau mampu menjadi dunia bagi mereka Kau tangguh tak terkalahkan Hiasi bumi pertiwi dengan senyuman ayu tak ternoda Aku bangga pada mu.. Aku iri pada mu.. Kokohnya jiwamu membangkitkan semangat bagi mereka yang masih terlelap dalam buaian mimpi Teguhnya pendirian mu menjadi kekuatan bagi mereka Teruslah berjuang... Jangan gentar .. Karna aku menunggu dunia berterima kasih dan bertepuk tangan Karna aku selalu berharap kau,kau dan tetap kau yang terhebat Wahai kau Kohati... Mampukanlah dirimu.. menjadi jawaban atas semua pertanyaan rakyat kecil Jawaban atas keluh kesah rakyat yang meronta Jawaban atas rongrongan rakyat yang tertindas Wahai kau Kohati... Mari kita bangkit bersama Menjunjung tinggi keadilan rakyat Negeri ini Mempertahankan kemerdekaan Negeri ini. Jadilah perempuan tangguh Setangguh perempuan_perempuan Yang tangguh Happy milad ke 51 Jayalah Kohati Bahagia Hmi Penulis : Isdayanti

HARAPAN

Gambar
Diujung jalan ku taruh harapan Mengasah akan segala yang aku impikan Menyisakan sebuah hayalan Memberi jalan untuk menggapai masa depan Diujung jalan ku taruh harapan Mengukir jalan diujung aspal Berjalan, bertatih-tatih dengan pelan Menyisakan bayangan yang kelam Diujung jalan ku taruh harapan Melangkah dengan jiwa bergetar Mengusik ketenangan seakan buram Membisikkan kegagalan yang akan aku dapatkan Diujung jalan ku taruh harapan Dengan keinginan menggapai kesuksesan Untuk bekal dimasa yang akan datang Diujung jalan ku taruh harapan By: Imam Hafas "Tiada harapan tanpa tindakan, tiada tindakan tanpa keyakinan"

MAHASISWA ISLAM

Gambar
IstiqlalBlog - Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) adalah organisasi yang mempunyai berbagai aspek. Dimana aspek yang ada merupakan aspek untuk bagaimana para kadernya mampu memahami isi dari HMI itu sendiri. Yang salah satunya adalah tentang situasi perguruan tinggi yang ada di Indonesia. Melihat akan latar belakang berdirinya Himpunan Mahasiswa Islam, yang didirikan oleh Lafran Pane pada tahun 1947. Himpunan Mahasiswa Islam dikatakan sebagai organisasi tertua kemahasiswaan yang ada di Indonesia. Karena melihat dari tahun berdirinya HMI yaitu 1947 sampai sekarang tahun 2017 (70 tahun). Alangkah banyaknya perjuangan yang dilalui oleh Himpunan Mahasiswa Islam. Mengacu pada Nilai-Nilai Dasar Perjuangan yang menjadi acuan tentang dasar-dasar pemikiran yang dicetuskan oleh CakNur pada waktu perumusan Nilai-Nilai Dasar Perjuangan. Yang mana NDP itu harus dan mampu dikuasai oleh kader Himpunan Mahasiswa Islam. Nilai-Nilai Dasar perjuangan (NDP) adalah sebuah rumusan dari seorang pelopor di o...

Ebook Catatan Harian Ahmad Wahib

Gambar
Ahmad Wahib (1942-1973) - wartawan, budayawan dan pemikir Indonesia yang konsisten merakam pengelutan pemikirannya atas meja di sebuah bikil sewa kecil; di dalam beberapa lembar buku tulis lusuh persis diari. Beliau mengikuti secara dekat perdebatan para ilmuwan dan intelektual era Orba. Meninggal dunia digilis sepeda pada Mac malam, ketika pulang kerja. Seorang teman tergegas ke bilik sewa Wahib; menyelamatkan buku-buku catatan yang kemudiannya terjilid sepertimana yang ditatap ini. Downloadnya disini Catatan Harian Abd Wahib - Pergolakan Pemikiran Islam

Ebook Ensiklopedi Nurcholish Madjid

Gambar
Sebuah karya masterpiece dari seorang tokoh cendekiawan besar islam diindonesia, yaitu Madjid ( Alm ). 1 Set Ensiklopedi Nurcholish Madjid yang terdiri dari 4 jilid buku hardcover ini menggambarkan sejarah,kondisi islam saat ini dan tantangannya kedepan dalam perspektif seorang pribadi yang dikagumi oleh tokoh-tokoh besar lainnya seperti Gus Dur, Cak Nun, Azyumardi Azra, Shihab, Frans Magnis Suseno, dll.  Dowload Ebooknya di link dibawah Ensiklopedi Nurcholish Madjid Jilid 1 Ensiklopedi Nurcholish Madjid Jilid 2 Ensiklopedi Nurcholish Madjid Jilid 3 Ensiklopedi Nurcholish Madjid Jilid 4

Adakah yang Memahami.!!!

Gambar
IstiqlalBlog - Tertorehkan oleh segelintir kisah. Antara Kau dan Dia. Kau adalah nama Dia Dia adalah nama Kau Kau sebut nama Dia Dia sebut nama Kau Adakah yang memahami kisah Kau dan Dia.? Atau. Adakah yang memahami kisah Dia dan Kau.? Kau adalah sebutan Dia Dia adalah sebutan Kau Kau bernama Dia Dia bernama Kau Satu garis Kau dan Dia. Satu jalan Dia dan Kau. Garis jalan itupun tak segaris dan tak sejalan. Kau, kau dan kau Adalah Dia Dia, dia dan dia adalah Kau Kau... Dia... Dia... Kau... Ternyata.!!! Kau bukan Dia. dan Dia bukan Kau. Kau iya Kau... Dia iya Dia... By : Hafaz Hijau Hitam Pamekasan, 11 September 2017

Tokoh Nasional HMI

Gambar
IstiqlalBlog - Daftar Tokoh HMI dari Masa Kemasa : Nurcholish Madjid / Cak Nur (Tokoh Bangsa) Azyumardi Azra (Mantan Rektor UIN Jakarta) Komaruddin Hidayat (Mantan Rektor UIN Jakarta) Yudi Latif (Intelektual) Amin Abdullah (Mantan Rektor UIN Jogja) Kuntowijoyo (alm) (sejarawan UGM) Taufik Ismail (Budayawan) Jusuf Kalla, (Wapres RI) Sulastomo Hamzah Haz (Wapres RI 2001-2004) Akbar Tanjung (Mantan Ketua DPR RI) Amien Rais (Mantan Ketua MPR RI) A. M Fatwa (DPD RI) Fahmi Idris (Mantan Menteri Perindutrian) Mar'ie Muhammad (Mantan Menteri Keuangan) Mahfud MD, (Mantan Ketua MK) Anies Baswedan, Anas Urbaningrum Karni Ilyas, Teguh Juwarno, Abraham Samad & Abdullah Hehamahua & Busyro Muqqodas, Bambang Widjoyanto, Adnan Pandu Praja, Chandra M Hamzah (KPK), Harry Azhar Aziz (Ketua BPK), Ade Komarudin (Ketua DPR RI 2016-2019) Zulkifli Hasan ( Mantan Menteri Kehutanan dan Ketua MPR 2014-2019) Bagir Manan (Mantan Ketua MA) Anwar Nasution (mantan Gubernur BI), ...

Sejarah HMI

Gambar
IstiqlalBlog - Berdirinya Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) diprakasai oleh Lafran Pane, seorang mahasiswa STI (Sekolah Tinggi Islam), kini UII (Universitas Islam Indonesia) yang masih duduk ditingkat I yang ketika itu genap berusia 25 tahun. Tentang sosok Lafran Pane, dapat diceritakan secara garis besarnya antara lain bahwa Pemuda Lafran Pane lahir di Sipirok-Tapanuli Selatan, Sumatera Utara. Beliau adalah anak seorang Sutan Pangurabaan Pane –tokoh pergerakan nasional “serba komplit” dari Sipirok, Tapanuli Selatan. Lafaran Pane adalah sosok yang tidak mengenal lelah dalam proses pencarian jati dirinya, dan secara kritis mencari kebenaran sejati. Lafran Pane kecil, remaja dan menjelang dewasa yang nakal, pemberontak, dan “bukan anak sekolah yang rajin” adalah identitas fundamental Lafran sebagai ciri paling menonjol dari Independensinya. Sebagai figur pencarai sejati, independensi Lafran terasah, terbentuk, dan sekaligus teruji, di lembaga-lembaga pendidikan yang tidak Ia lalui deng...

Selamat Datang Mahasiswa Baru Universitas Islam Madura

Gambar
IstiqlalBlog - Selamat datang kepada para peserta Ta'aruf Study Kampus (TASKA) dan Calon Mahasiswa baru di kampus hijau Universitas Islam Madura, Satu-satunya Universitas di Madura yang berbasis Pondok Pesantren. Selamat kalian akan memasuki babak baru, babak-babak yang tidak akan pernah sama pada saat kalian berada di bangku sekolah. Ingat kalian bukan anak SMA lagi, kalian sekarang adalah mahasiswa, mahasiswa yang akan di beri tiga tanggung jawab besar, agent of change, agent of control, dan iron stock. Mahasiswa sebagai agent of change (Agen Perubahan), mahasiswa diharapkan untuk menjadi agent yang siap membuat suatu perubahan baik dilingkungan kampus ataupun di lingkungan bermasyarakat. Karena mahasiswa adalah jembatan bagi masyaraka dengan pemerintah. Mahasiswa merupakan kaum intelek yang bagus dan juga pemikir yang matang, sehingga diharapkan membawa perubahan yang pasti dalam bersosial dan juga bernegara. Kesadaran dalam bersoisal dan bernegara akan memb...