RAKER LKP HMI : RESTRUKTURISASI, RAWAT LOYALITAS KADER DAN KOLEKTIF KOLEGIAL TEAMWORK
PAMEKASAN ( hmiuim05.blogspot.com ) -- Kurang lebih lima hari dari Upgrading, Lembaga Kajian Dan Penelitian Himpunan Mahasiswa Islam (LKP HMI) Komisariat Istiqlal Universitas Islam Madura (UIM) Pamekasan menggelar Rapat Kerja (RAKER) Satu Kepengerusan periode 2019-2020 di Kediaman Ketua LKP HMI Komisariat Istiqlal UIM dusun Bligih 2, desa Plakpak, kecamatan Pegantenan, kabupaten Pamekasan, kemarin (3/10/19). RAKER tersebut dihadiri oleh Pengurus Komisariat, PPPA, Demisioner LKP HMI Komisariat Istiqlal UIM, dengan mengangkat tema 'Restrukturisasi Dengan Merawat Loyalitas Kader Dalam Mengukuhkan Tujuan HMI', Ketua LKP, A. Hendra Purnomo berharap setiap Koordinator per-Bidang LKP mampu menjaga solidaritas, menjaga loyalitas sesama anggota atau kader, kerja sama dan sama kerja sesuai bidangnya masing-masing. "Setiap koordinator bidang dan anggota tetap solid, merawat loyalitas antar sesama anggota di bidangnya masing masing, dan juga saling kerja ...